DISCLAIMER

“Berinvestasi di pasar saham akan menyikapi hubungan Anda yang sebenarnya dengan uang. Ini adalah Guru yang keras, dingin, lincah dan kejam dari Karakter manusia. Setiap Ketamakan yang anda tunjukan, dengan cepat akan dikoreksi oleh kerugian dalam pasar. Setiap keraguan dengan cepat akan dihancurkan oleh Hilangnya kesempatan. Setiap kesalahan dalam penilaian akan dengan cepat diperbesar kerugian. Disiplin dan kemampuan memprediksi merupakan kunci permainan ini” (Peter Spann)

Segala tulisan di blog ini bukan menganjurkan untuk membeli/menjual saham Anda, Semua keputusan ada di tangan Anda karena itu berhati-hati'lah karena berinvestasi di Pasar Saham mengandung Resiko Kerugian.

Live Indeks


Live World Indices are Powered by Forexpros - The Leading Financial Portal.

Senin, 26 Oktober 2009

IHSG KONSOLIDASI, TRADER TETAP MAKE PROFIT :

Salam Winner,

Biar tidak boring membicarakan saham melulu, ada baiknya kalau batin kita juga diisi oleh siraman rohani, karena dalam bertrading, bukan sekedar modal duit ataupun TA/FA saja, tetapi batin kita harus tenang, biar hidup kita selalu sehat dan bahagia.
Buat apa banyak duit (sekalipun gain dalam trading) kalau batin kita tidak bahagia.

Jalan Menuju Hidup Sehat dan Bahagia :

Tidur nyenyak, bangun di kala pagi.
Berlari-lari pelan, makan 70% kenyang.
Berpandangan luas, biarkan'lah berlalu.
Senantiasa tertawa, hilangkan keluh kesah.
Rajin dan tekun, dari muda sampai tua.
Penyakit menjauh, hidup'pun bahagia.
Kesehatan itulah harta hidup yang paling mulia.

Jalan Menuju Hidup Malas dan Sakit-sakitan :

Tidur tidak nyenyak, bangun dikala siang.
Makan kekenyangan, malas bergerak.
Berpandangan sempit, tidak bisa merelakan.
Selalu marah-marah, banyak keluh kesah.
Hidup yang malas, cepat menjadi tua.
Tanpa olah raga, sekujur tubuh berpenyakitan.
Ketika menderita, pada Tuhan'lah keluhannya.

Beberapa kalimat diatas, banyak maknanya buat kita resapi sebagai bekal dalam hidup dan bisa juga bekal buat trading.

IHSG dalam kondisi konsolidasi, tapi Trader tetap bisa make profit.
Dalam konsolidasi malah lebih tenang untuk memilih saham-sahamnya, namun jangan terlalu dipaksakan untuk trading bila signalnya belum jelas.
Konsolidasi artinya akan menuju bullish ataukah bearish, kondisi demikian jangan ambil untung yang banyak.
Perhatikan Support dan Resisten'nya.
Perhatikan juga saham-saham yang break out seperti yang terjadi pada saham PTBA dan SMCB.
Untuk sementara hindari dulu saham B-7, karena belum jelas arahnya, dan tekanan jual masih besar, nanti juga ada waktunya untuk menari-nari dengan saham B-7.

DOW : Fibo 100% tidak mampu menahan kejatuhan dow, Dow menuju fibo 61,8% dan 50% di 9744 dan 9675..Apabila Tembus level ini.. Dow dapat di katakan confirm downtrend..


IHSG :IHSG masih konsolidasi di range 2482-2421
Apabila tembus 2421.. tahanan fibo 100% di 2395 menjadi target berikutnya
apabila tembus lagi, target berikutnya fibo 150% di 2332



BUMI : Bumi masuk kembali ke area small consolidation in bottom
Range 2825-2575.. ati2 bila tembus 2575, akan mencoba tutup gap di 2450
bila tembus 2825.. akan mencoba reversal menuju 3000 lagi..




PTBA :Berhasil break new high dengan cara break out dari ascending triangle. Saham ini sepertinya akan rally seperti ADRO.

UNTR : Dibuka dengan gap up, ada peluang turun menutup gap up, faktor pendukung akan membagikan deviden sebesar 130/saham.

UNVR : Saham ini akan mencoba menahan index kembali, bilamana IHSG turun.

SMCB : Break new high, tetapi rawan profit taking, jangka menengah masih bagus.

SMRA : Break out dari falling wedge.

BSDE : akankan mencoba untuk break new high lagi.


Daftar Support dan Resistance level :