DISCLAIMER

“Berinvestasi di pasar saham akan menyikapi hubungan Anda yang sebenarnya dengan uang. Ini adalah Guru yang keras, dingin, lincah dan kejam dari Karakter manusia. Setiap Ketamakan yang anda tunjukan, dengan cepat akan dikoreksi oleh kerugian dalam pasar. Setiap keraguan dengan cepat akan dihancurkan oleh Hilangnya kesempatan. Setiap kesalahan dalam penilaian akan dengan cepat diperbesar kerugian. Disiplin dan kemampuan memprediksi merupakan kunci permainan ini” (Peter Spann)

Segala tulisan di blog ini bukan menganjurkan untuk membeli/menjual saham Anda, Semua keputusan ada di tangan Anda karena itu berhati-hati'lah karena berinvestasi di Pasar Saham mengandung Resiko Kerugian.

Live Indeks


Live World Indices are Powered by Forexpros - The Leading Financial Portal.

Minggu, 29 November 2009

Meningkatkan Kewaspadaan

Salam Winner

Ingat2 kejahatan terjadi bukan hanya terjadi karena hanya ada niat dari pelakunya.. tetapi juga karena adanya kesempatan...
Waspadalah ... Waspadalah...

Peringatan di atas sering sekali kita dengar saat menonton acara SERGAP di RCTI.. he3 promo sedikit..

Ada benarnya kita selalu meningkatkan kewaspadaan kita di bursa saham, karena bahaya akan selalu mengancam kita di bursa saham, entah karena ketidak tahuan kita, ketidak disiplinan kita, kejadian2 yg tiba2 yg tidak dapat di prediksikan sebelumnya..

Masa2 Indah di bursa saham dari awal tahun sampai skarang tampaknya sudah akan berakhir.. Kasus Dubai World yg melakukan penundaan pembayaran utang merupakan awal dari sebuah berita buruk, yang mungkin akan di susul oleh berita2 buruk lainnya..
Bagaimana kita seharusnya sebagai pelaku di pasar modal bertindak ?
1. Sebagai seorang investor :
Seorang Investor akan melakukan investasi pada perusahaan yg baik ( in a Right Stock), pada saat yang tepat ( in a Right Time ). Saat2 seperti ini bukanlah Saat yang tepat bagi investor untuk mulai berinvestasi.. karena sebagian besar saham2 bagus sudah mahal valuasinya..
2. Sebagai seorang trader :
Seorang trader selalu mencari kesempatan dalam tradingnya.. Entah itu dalam pasar yg bullish, sideways, ataupun sedang bearish.. Tapi metode2 yg di gunakan berbeda pada setiap trend nya.. Pada saat2 seperti ini market sedang sideways to bearish, Metode yg paling baik di gunakan adalah Metode hit n run.. Tapi tidak selalu kita dapat hit lalu run... yang ada juga get hit n run.. he3( beli, turun, kabur )
Seorang trader harus bersikap ksatria.. Berani membeli berarti berani menjual..
walaupun menjual rugi... Saat ini bukanlah saat yg tepat jadi trader kepepet.. alias trader yg kalo beli turun trus di simpan lama.. karena kita belum tau seberapa besar dampak kasus ini, dan banyak kasus lagi di dalam negri yg mungkin bisa menjadi triger penurunan indeks yg lebih dalam seperti kasus angket bank Century.

Swing trading pada saat2 terjadi kepanikan merupakan salah satu senjata ampuh dalam menghasilkan profit yang cukup besar dalam 1 kali swing..
Bagaimana cara melakukan swing trading ?
1. Pada dasarnya Swing trading di lakukan pada saat market sudah beberapa hari koreksi dalam.
2: Swing trader fokus pada saham2 berfundamental bagus yang mengalami koreksi yang dalam..
3. Swing trader melakukan pembelian secara bertahap misalnya ada cash 100%.. swing trader fokus pada 1 atau 2 saham saja.. Melakukan pembelian pertama sebesar 25% dari cash.. Pembelian pertama di lakukan pada support yg benar2 kuat dan mulai terlihat adanya technical rebound ataupun tekanan jual yg mereda.. Pada saat mulai terjadi pullback,. Swing trader kemudian melakukan averaging Up 25% lagi.. ketika naik lagi averaging up.. tentukan sampai di titik mana stop buying... Tentukan juga dimana akan keluar, dan apabila tidak sampai di harga tersebut.. siapkan backup plan..Apa itu harus keluar , ataupun menunggu..
Kenapa tidak beli 100% cash langsung ? ketika anda masuk 100% pada saat entry pertama, dan saham anda masih turun, secara psikologis anda akan takut.. anda bisa saja CL dan ketika CL saham anda berbalik naik, tetapi anda tidak berani beli lagi..
4 Swing trader hanya memegang saham sebentar, bisa 1 hari - 3 hari saja.. ataupun beli hari ini jual hari ini ( day trading )
5. Swing trader siap melakukan Cut Loss..
Lalu apa anda siap untuk swing trading ?
Disiplinlah dalam melakukan trading .. trutama di saat market sedang turun...
Ada baiknya juga kita mulai mengurangi posisi stock skarang..
Menonton itu gratis, tapi trading terus rugi itu bayar... ha3

Ingat2 kejahatan terjadi bukan hanya terjadi karena hanya ada niat dari pelakunya.. tetapi juga karena adanya kesempatan...
Waspadalah ... Waspadalah...