DISCLAIMER

“Berinvestasi di pasar saham akan menyikapi hubungan Anda yang sebenarnya dengan uang. Ini adalah Guru yang keras, dingin, lincah dan kejam dari Karakter manusia. Setiap Ketamakan yang anda tunjukan, dengan cepat akan dikoreksi oleh kerugian dalam pasar. Setiap keraguan dengan cepat akan dihancurkan oleh Hilangnya kesempatan. Setiap kesalahan dalam penilaian akan dengan cepat diperbesar kerugian. Disiplin dan kemampuan memprediksi merupakan kunci permainan ini” (Peter Spann)

Segala tulisan di blog ini bukan menganjurkan untuk membeli/menjual saham Anda, Semua keputusan ada di tangan Anda karena itu berhati-hati'lah karena berinvestasi di Pasar Saham mengandung Resiko Kerugian.

Live Indeks


Live World Indices are Powered by Forexpros - The Leading Financial Portal.

Jumat, 04 Desember 2009

IHSG TEMBUS 2500, WELCOME WINDOW DRESSING ?

Salam Winner :
Window Dressing adalah suatu aksi dari coorporate untuk menaikkan harga sahamnya, guna memperbagus pada pembukuannya menjelang akhir tahun (penutupan buku).

Biasanya IHSG identik dengan saham B-7, khususnya saham BUMI, bila BUMI naik maka IHSG naik, bila BUMI turun maka IHSG'pun turun, namun hari kamis kemarin, IHSG tampil beda, dimana BUMI ditutup tidak naik satu poin'pun, tetapi IHSG sanggup naik dan tutup tembus diangka keramat 2500,4.

Pertanyaannya sekarang apakah dengan tembusnya IHSG diatas 2500, maka ini merupakan ciri-ciri akan terjadinya Window Dressing? Sepanjang IHSG bertengger diatas 2500, tentu saja hal ini meungkin terjadi, karena IHSG telah berhasil melampaui doble top di angka 2494, sehinga berpeluang besar menuju highest di angka 2559 kembali.
Bilamana angka 2559 tembus, maka Index akan menuju ke 2600-2650 seperti yang banyak diramalkan oleh para analis berbagai sekuritas.

FAKTOR PENGGERAK SAHAM (4 FAKTOR UTAMA)
A. Harga konsumen turun 0,03% MoM
B. Bulan Desember secara historis terbaik
C. Fokus ke saham komoditas
D. Perhatikan tingkat pengangguran di AS
(Sumber diambil dari Kabar TV One, Nico Omer Jonckheere, Vice President, Research & Analysis)

Beberapa saham yang akan menjadi tulang punggung pendukung IHSG adalah :
PERBANKAN : BBCA, BBRI, BMRI.
MINING : PTBA, ITMG, ADRO, MEDC.
SEMEN : INTP, SMGR.
INFRASTRUKTUR : PGAS, JSMR.
FOOD AND CONSUMER GOODS : UNVR, INDF.
HEAVY EQUIPMENT : UNTR.
OTOMOTIF : ASII.
PLANTATION : AALI, LSIP, SGRO.

Mengenai saham B-7 :
Adapun mengenai Saham B-7, pada beberapa hari ini terjadi penurunan volume disemua saham B-7, kecuali BTEL.
Hal ini saya melihat adanya suatu konsolidasi terlebih dahulu, dalam rangka menghadapi cooporate actionnya yaitu RIGHT ISUE.
Hal mana terlihat juga RUPSLB untuk Right Isue dari ENRG dan DEWA adalah pada tanggal 28 Desmeber 2009, ini berarti Emiten tentunya akan melihat situasi IHSG apakah akan memungkinkan Right Isue atau tidak.

Banyak Investor maupun trader yang mendapatkan keuntungan besar, justru ketika Emiten mengadkan Right Isue, sedangkan sebagian besar Trader pada umumnya menghadapi Right Isue dengan nada pesimis.

Oleh karena itu, cukup layak untuk dicermati dan diikuti gerakan saham ENRG dan DEWA ini, bukan hal yang mustahil Right Isue'nya ENRG dan DEWA bisa sukses seperti BDMN.

Ini Tentunya bagian pekerjaan dari Fundamental Analis, namun tidak ada salahnya kalau kita juga iktu memantau'nya.

Mengenai saham SMGR :

Berita : Rajawali Group ingin menjual 24.9% saham SMGR senilai Rp9 triliun atau Rp6165/saham (sekitar 13% discount dari harga saat ini.
Karena rencana penjualan saham SMGR ini jumlahnya besar maka ditunjuk 2 sekuritas yaitu Danareksa Sekuritas dan JP Morgan disinyalir telah ditunjuk sebagai penasihat keuangannya.

Bayangkan aja hasil penjualannya adalah 9 trilyun, jangankan trader retail, beberapa sekuritas asing dan para Hedge Fund dalam beberapa hari kemarin guyuran buang SMGR, guna nanti beli lagi harga dibawah, seperti diberitakan sktr 6100.

Pertanyaan'nya sekarang, apakah rajawali group ini akan jual sejumlah besar saham tsb kepada market, ataukah dia jual kepada institusi melalui replacement lagi? Krn volumenya sangat besar, saya duga tidak akan dilempar begitu saja ke Market, disebabkan akan memakan waktu yg lama dan membuat sahamnya menjadi murah. (Enak juga ya buat orang yg punya duit segitu. Berapa untungnya tuh. He3..)

Namun demikian sebagai trader by TA apapun dapat diantisipasi, yaitu apabila ini benar2 group rajawali ini mau jual sahamnya di 6100 melalui market, maka secara TA, bila harga SMGR Break down dibawah 6950, maka segera lakukan Cut loss dan siap2 buy back di harga 6100.

DOW : DOW di tutup melemah 0.86% di 10.366
Dow gagal tutup di atas 10.500 setelah 5 kali percobaan
Ada peluang pembentukan pola rounding top lagi, dengan target 10.157 fibo 100%
Fibo 138.2 di 10.353 belum di tembus
Support di 10.306.. 10.263
Resist 10.413.. 10455


IHSG : IHSG di tutup menguat 1.2% ke 2500 melewati fibo 100% di 2494
Setelah 4 hari berturut2 menguat, ihsg berpeluang koreksi wajar namun tidak menutup naik lagi
Resistance di 2528.. 2542..
Support 2478.. 2450


BUMI : BUMI di tutup doji di 2550
gap di 2475 sudah ketutup..
Terlihat pola small consolidation di 2475-2575 fibo 38,2%-50%
Arah kemana BUMI akan bergerak tergantung penembusan angka2 fibo di atas
Support 2475.. Resist 2600


ITMG : ITMG di tutup menguat 3.3% ke 30.000
Candle bullish engulfing..
Target terdekat di fibo 200% di area 30.600
setelah itu targetnya 31500
Support di 29100.. Resistance 30600


BBRI : BBRI di tutup menguat 2.5% di 8050
Pola channeling jelas terlihat di BBRI
BBRI hampir menyentuh resist uptrend line,
dan berpeluang konsolidasi terlebih dahulu
Resistance 8200.. Support 7850

PGAS di tutup menguat 4.6% ke 3975
breakout darvast di 3900..
Perhatikan pola2 dalam lingkaran.. setelah 4 hari menguat, biasanya terjadi koreksi
Apakah pola ini akan terulang lagi ?
Resistance fibo 138,2% di 4050. Fibo 150% di 4100
Support di 3900.. 3800

CPIN : CPIN di tutup menguat 4.9% ke 2150
CPIN break fibo 38,2% di 2140..
berpeluang membuat rounding bottom
Resistance di 2225.. Support 2075

AKRA : AKRA di tutup menguat 0.9% ke 1180
Downtrend line sudah break.. berpeluang membuat pola minor rounding bottom
Resistance di 1210.. Support 1160..

Berikut daftar Support dan Resistent :